logoblog

Contoh Abstrak Skripsi atau Tugas Akhir

6/27/2023




Image by Storyset on Freepik

Kali ini kita akan membahas contoh abstrak skripsi atau tugas akhir beserta analisisnya.

Contoh 1


DETEKTOR LEVEL ZAT CAIR SISTEM DIGITAL

 

Perkembangan dibidang digital atau lebih dikenal dengan digitalisasi dewasa ini sangat diperlukan. Dalam pengukuran level air masih banyak menggunakan sistem manual atau analog, yang mempunyai kekurangan faktor ketelitian dalam pengukuran. Cara lain untuk mengukur level air adalah dengan menggunakan pengukuran sistem digital.

Instrumen yang digunakan dalam alat ini terdiri dari sensor pelampung, rangkaian analog to digital converter (A/D converter), BCD seven segment, dan sebagai tampilan menggunakan seven segment, serta catu daya sebagai pencatu tegangan untuk masing-masing rangkaian.

Detektor level zat cair sistem digital bekerja dari pelampung sebagai sensor, tuas pelampung terhubung dengan potensiometer sehingga jika tinggi permukaan air berubah maka nilai resistansi akan berubah. Besarnya perubahan tegangan yang masuk pada ADC 0804, hasil dari konversi tegangan menjadi kode-kode biner diubah dalam tampilan desimal, kemudian ditampilkan pada seven segment.

Alat ini dapat mengukur level air dalam bejana terukur dan mempunyai bentuk yang pasti, tidak dapat mengukur bejana yang bentuknya tidak beraturan. Kemampuan alat ini masih terbatas yaitu menghasilkan pengukuran hanya mencapai 4 liter saja. Untuk mengukur level air yang lebih besar maka dengan cara mengubah nilai resistansi potensiometer atau menggunakan mikrokontroller.

 

Komentar : Melihat judul dan abstrak bersangkutan, dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut :

  • Penempatan dan huruf judul sudah benar,
  • Kata dalam kalimat judul posisinya salah, sehingga kurang memberikan arti yang tepat. Judul yang benar adalah ‘SISTEM DETEKTOR LEVEL CAIR DIGITAL’,
  • Terdapat kesesuaian antara judul dan abstrak,
  • Pada alinea pertama abstrak, terdapat dua kata yang berbeda artinya, yaitu ‘perkembangan di bidang digital’ dengan ‘digitalisasi’. Sehingga tidak dapat menggunakan penghubung ‘atau’,
  • Sehingga perlu penyempurnaan kalimat dalam abstrak,
  • Istilah bahasa asing (Inggris) harus dimiringkan,


Contoh 2

TEKNOLOGI PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA AIR

Pembangkit listrik tenaga air (PLTA) merupakan salah satu pembangkit listrik yang menggunakan energi terbaru berupa air. Salah satu keunggulan dari pembangkit ini adalah responnya yang cepat sehingga sangat sesuai untuk kondisi beban puncak maupun saat terjadi gangguan di jaringan. Selain kapasitas daya keluarannya yang paling besar diantara energi terbaru lainnya, pembangkit listrik tenaga air ini juga telah ada sejak dahulu kala. Berikut ini merupakan penjelasan singkat mengenai pembangkit listrik tenaga air serta keberadaan potensi energi air yang masih belum digunakan. 

Tenaga air telah berkontribusi banyak bagi pembangunan kesejahteraan manusia sejak beberapa puluh abad yang lalu. Beberapa Catatan sejarah mengatakan bahwa penggunaan kincir air untuk pertanian, pompa dan fungsi lainnya telah ada sejak 300 SM di Yunani, meskipun peralatan-peralatan tersebut kemungkinan telah digunakan jauh sebelum masa itu. Pada masa-masa antara jaman tersebut hingga revolusi industri, aliran air dan angin merupakan sumber energi mekanik yang dapat digunakan selain energi yang dibangkitkan dari tenaga hewan. Perkembangan penggunaan energi dari air yang mengalir kemudian berkembang secara berkelanjutan sebagaimana dicontohkan pada desain tenaga air yang menakjubkan pada tahun 1600-an untuk istana Versailles di bagian luar Paris, Perancis. Sistem tersebut memiliki kapasitas yang sepadan dengan   56 kW energi listrik.

Sistem tenaga air mengubah energi dari air yang mengalir menjadi energi mekanik dan kemudian biasanya menjadi energi listrik. Air mengalir melalui kanal (penstock) melewati kincir air atau turbin dimana air akan menabrak sudu-sudu yang menyebabkan kincir air ataupun turbin berputar. Ketika digunakan untuk membangkitkan energi listrik, perputaran turbin menyebabkan perputaran poros rotor pada generator. Energi yang dibangkitkan dapat digunakan secara langsung, disimpan dalam baterai ataupun digunakan untuk memperbaiki kualitas listrik pada jaringan.

Hampir semua proyek pembangkit listrik tenaga air memiliki skala yang besar, yang biasanya didefinisikan kapasitasnya lebih besar dari 30 MW. Tabel 1 menampilkan perbandingan antara beberapa ukuran pembangkit listrik tenaga air. Air yang tersimpan dapat digunakan ketika dibutuhkan, baik secara terus-menerus (jika ukuran reservoirnya cukup besar) atau hanya saat beban listrik-sangat dibutuhkan (beban puncak). Keuntungan dari pengaturan penyimpanan air ini tergabung dengan kapabilitas alami dari pembangkit listrik tenaga air yang memiliki respon yang cepat dalam ukuran menit terhadap perubahan beban. Oleh karena itu, pembangkit jenis ini sangat berharga karena memiliki pembangkitan listrik yang fleksibel untuk mengikuti perubahan beban yang terduga maupun yang tak terduga. Di Indonesia terdapat banyak sekali potensi air yang masih belum dimanfaatkan. Seperti sungai-sungai besar maupun kecil yang terdapat di berbagai daerah. Hal ini merupakan peluang yang bagus untuk pengembangan energi listrik di daerah khususnya daerah yang belum terjangkau energi listrik. Pengembangan dapat dilakukan dalam bentuk mikrohidro ataupun pikohidro yang biayanya relatif kecil. Proyek ini dapat dilakukan secara mandiri, seperti yang telah dilakukan oleh tim PALAPA-HME ITB di kampung Cilutung dan Awilega, desa Jayamukti kabupaten Garut, Jawa Barat.

 

Komentar: Melihat judul dan abstrak bersangkutan, dapat disimpulkan beberapa hal sebagai berikut :

  • Sebagian alinea dapat menjadi abstrak, tetapi bagian terakhir menguraikan lebih jauh tentang sejarah pembangkit tenaga air yang seharusnya dimasukkan dalam uraian Latar Belakang. Sehingga, kesimpulannya adalah, naskah tersebut bukan satu abstrak yang fokus pada Judul KTI.
  • Di bagian terakhir naskah tersebut dapat menjadi uraian Kesimpulan dan Saran, yaitu gambaran mengenai potensi air di Indonesia pada umumnya yang dapat dikembangkan menjadi sistem pembangkit listrik mikrohidro.
  • Sehingga perlu diperbaiki kembali rumusan kalimat dalam abstrak.


Sekian contoh abstrak skripsi atau tugas akhir beserta analisisnya. Semoga kita bisa dapat lebih cermat lagi memperhatikan pembuatan abstrak dan cepat lulus. Semoga bermanfaat!




logoblog

Artikel Terkait

Previous
Next Post »